1. Lakukan makeover pada diri kalian
Berbagai gaya baju dan penampilan rambutmu mungkin sudah terlalu lama dan bikin performa kalian jadi membosankan. Nah, di saat yang seperti inilah momen paling pas untuk melakukan sebuah perubahan. Kamu bisa memulai dari mengganti potongan rambut atau mencoba gaya berpakaian yang sedang jadi tren misalnya.
2. Merapikan baju-baju
Khusus bagi perempuan, pasti sering ngerasain tumpukan baju ada di mana-mana kan? Kamu gak pernah merasa cukup hanya dengan memiliki beberapa potong baju meski warna dan modelnya sudah beragam. Daripada kamu bete melihat semua urutan baju berantakan, lebih baik pergunakan waktu luangmu untuk merapihkannya. Perasaan puas diri setelah mendapati hasil rapi dari tumpukan koleksi pakaianmu tadi bisa menciptakan perasaan bahagia lho!
3. Nikmati musik dan mulailah menari!
Perasaan bete atau boring yang melanda di kala waktu luang seharusnya bisa kamu pergunakan dengan kegiatan yang lebih positif. Gak perlu tindakan yang rumit, cukup nikmati waktu bebasmu dengan menikmati musik dan menari. Kekuatan iringan musik yang penuh dengan beat bisa mendongkrak semangat dan membuat harimu semakin bewarna.
4. Mandi sambil berpikir!
Cara sederhana membasmi kebosanan adalah dengan mandi. Mandi bisa menciptakan perasaan tenang dan rilex pada tubuh, apalagi jika kalian menambahkan lilin aroma terapi saat mandi, dijamin selesai mandi kamu akan merasa seperti terlahir kembali!
5. Membaca buku
Buku adalah jendela dunia, kamu bisa merasakan pengalaman seolah sedang menjelajah dunia hanya dengan membaca buku. Selain menambah wawasan buku seperti novel juga memiliki aroma kayu yang khas dari setiap lembaran kertasnya, dan itu bisa menjadi salah satu 'penenang' kebosanan kalian.
6. Temui temanmu
Berbagai hal bisa kita lakukan saat bersama teman-teman. Mulai dari hal yang lucu, sedih, hingga konyol sekalipun. Saat perasaan bete menerpa kamu wajib banget menghubungi mereka jika ingin bersenang-senang. Sebab mereka juga yang akan dengan setia menghiburmu.
7. Menonton video lucu
Tertawa memang jadi salah satu jurus andalan yang bisa kita lakukan saat bete. Kalau kamu sedang malas bertemu teman-temanmu, cukup nyalakan laptop dan browsing berbagai konten menarik yang menggelitik. Perasaan unmood kamu dijamin akan berubah seketika!
8. Mengatur pengunaan dana pribadi
Kegiatan yang sangat bermanfaat ketika unmood mode on adalah dengan mengatur penggunaan dana pribadi. Mungkin selama ini kita lalai dan terlalu santai dengan budget yang hilir mudik masuk dan keluar dalam kantong, sehingga kerap kehabisan dana saat tanggal yang masih jauh dari gajian. Maka dari itu pentingnya mengatur penghematan dana ini wajib banget kamu lakukan.
9. Bermain bersama hewan peliharaan
Terlalu sibuk berkegiatan membuat kita sering lupa dengan lingkungan sekitar. Apalagi buat kamu yang mempunyai hewan peliharaan, pasti mereka merasa sangat kesepian selama ditinggal beraktivitas. Namun tenang aja, hewan peliharaan seperti anjing atau kucing misalnya, tidak akan menolak untuk bermain denganmu saat kamu bete kok! Coba deh main bareng mereka untuk menghilangkan rasa bosan.
10. Take a game time!
Tapi buat kalian yang gak punya hewan peliharaan, jangan galau dan bingung. Sebab masih ada satu hal lagi yang pastinya bisa memangkas rasa bete yaitu, bermain game. Berbagai game dengan genre, tingkat kesulitan, dan visual yang menarik akan siap memanjakan diri.
Perasaan bete atau unmood ini merupakan suatu energi negatif yang harus bisa kamu buang jauh-jauh nih dari harimu, sebab nyatanya masih banyak banget kegiatan asik yang bisa kamu lakukan di waktu senggang seperti di atas. Jadi, kamu mau lakuin kegiatan nomor berapa guys?
No comments: