top navigation

Pengertian, Ciri-Ciri, Jenis, dan Contoh-Contoh Diferensiasi Sosial

Keragaman Budaya Indonesia – MATERI SEKOLAH DASAR KELAS IV

Pengertian Diferensiasi Sosial

Diferensiasi sosial adalah pengelompokan masyarakat secara horisontal berdasarkan ciri-ciri tertentu. Perbedaan-perbedaan itu tidak dapat diklasifikasikan secara bertingkat/vertikal seperti halnya pada tingkatan dalam lapisan ekonomi, yaitu lapisan tinggi, lapisan menengah dan lapisan rendah. Pengelompokan horisontal yang didasarkan pada perbedaan ras, etnis (suku bangsa), klen dan agama disebut kemajemukan sosial, sedangkan pengelompokan berasarkan perbedaan profesi dan jenis kelamin disebut heterogenitas sosial.

Kalau kita memperhatikan masyarakat di sekitar kita, ada banyak sekali perbedaan-perbedaan yang kita jumpai. Dalam penelitian kali ini kami melakukan di Desa Ringinanyar, di desa ini kami menemui terjadinya diferensiasi, diferensiasi tersebut berupa perbedaan-perbedaan antara lain dalam agama, ras, etnis, clan (klen), pekerjaan, budaya, maupun jenis kelamin.

Perbedaan itu hanya secara horisontal. Perbedaan seperti ini dalam sosiologi dikenal dengan istilah Diferensiasi Sosial.

Diferensiasi adalah klasifikasi terhadap perbedaan-perbedaan yang biasanya sama. Pengertian sama disini menunjukkan pada penggolongan atau klasifikasi masyarakat secara horisontal, mendatar, atau sejajar. Asumsinya adalah tidak ada golongan dari pembagian tersebut yang lebih tinggi daripada golongan lainnya.

Pengelompokan horisontal yang didasarkan pada perbedaan ras, etnis (suku bangsa), klen dan agama disebut kemajemukan sosial, sedangkan pengelompokan berasarkan perbedaan profesi dan jenis kelamin disebut heterogenitas sosial.

Ciri-Ciri Diferensiasi Sosial

Adapun ciri-ciri diferensiasi sosial dalam masyarakat dapat dikelompokkan menjadi tiga yakni:

  • Ciri Fisik: penggolongan masyarakat ini terjadi karena adanya perbedaan umum pada fisik seseorang seperti bentuk mata, warna dan bentuk rambut, warna kulit, bentuk hidung dan lain-lain.
  • Ciri Sosial: Penggolongan masyarakat berdasar ciri sosial biasanya terjadi karena perbedaan status sosial pada masyarakat itu sendiri. Dalam hal ini status sosial diukur dari: jabatan, profesi, kekuasaan, gengsi, maupun peranannya dalam bermasyarakat.
  • Ciri Kebudayaan: Penggolongan masyarakat yang satu ini terjadi karena perbedaan pandangan hidup masyarakat satu dengan yang lain. Lebih lanjut mengenai ciri kebudayaan dapat dilihat dari perbedaan kepercayaan/ agama maupun norma yang dianut dalam masyarakat tersebut seperti adat istiadat, kesenian, pakaian yang dikenakan, bahasa yang digunakan, dan lain-lain.

Jenis - jenis Diferensiasi Sosial

Pengelompokan masyarakat membentuk delapan kriteria diferensiasi sosial.

  • Diferensiasi Ras

Ras adalah suatu kelompok manusia yang memiliki ciri-ciri fisik bawan yang sama. Diferensiasi ras berarti pengelompokan masyarakat berdasarkan ciri- ciri fisiknya, bukan budayanya.

Secara garis besar, manusia dibagi ke dalam ras-ras sebagai berikut :

  • Menurut A.L. Krober
    • Austroloid, mencakup penduduk asli Australia (Aborigin)
    • Mongoloid
      • Asiatic Mongoloid (Asia Utara, Asia Tengah dan Asia Timur)
      • Malayan Mongoloid (Asia Tenggara, Indonesia, Malaysia, Filiphina, penduduk asli Taiwan)
      • American Mongoloid (penduduk asli Amerika)
    • Kaukasoid
      • Nordic (Eropa Utara, sekitar L. Baltik)
      • Alpine (Eropa Tengah dan Eropa Timur)
  • Mediteranian (sekitar Tengah, Afrika Utara, Armenia, Arab, Iran)
  • Indic (Pakistan, India, Bangladesh, Sri Langka)
  • Negroid
    • African Negroid (Benua Afrika)
    • Negrito (Afrika Tengah, Semenanjung Malaya yang dikenal dengan nama orang Semang, Filipina)
    • Melanesian (Irian, Melanesia)
  • Ras-ras khusus (tidak dapat diklasifikasikan ke dalam empat ras pokok)
    • Bushman (gurun Kalahari, Afrika Selatan)
    • Veddoid (pedalaman Sri Langka, Sulawesi Selatan)
    • Polynesian (kepulauan Micronesia dan Polynesia)
    • Ainu (di pulau Hokkaido dan Karafuto Jepang)

Penduduk Dunia. Keanekaragaman. Afid Burhanuddin. Capaian ...

Macam-macam Ras Tinggal di Dunia

  • Menurut Ralph Linton
  • Mongoloid, dengan ciri-ciri kulit kuning sampai sawo matang, rambut lurus, bulu badan sedikit, mata sipit (terutama Asia Mongoloid). Ras Mongoloid dibagi menjadi dua, yaitu Mongoloid Asia dan Indian. Mongoloid Asia terdiri dari Sub Ras Tionghoa (terdiri dari Jepang, Taiwan, Vietnam) dan Sub Ras Melayu. Sub Ras Melayu terdiri dari Malaysia, Indonesia, dan Mongoloid Indian terdiri dari orang- orang Indian di Amerika.
  • Kaukasoid, memiliki ciri fisik hidung mancung, kulit putih, rambut pirang sampai coklat kehitam-hitaman, dan kelopak mata Ras ini terdiri dari Sub Ras Nordic, Alpin, Mediteran, Armenoid dan India.
  • Negroid, dengan ciri fisik rambut keriting, kulit hitam, bibir tebal dan kelopak mata lurus. Ras ini dibagi menjadi Sub Ras Negrito, Nilitz, Negro Rimba, Negro Oseanis dan Hotentot-Boysesman.

Bagaimana dengan Indonesia ?

Sub ras apa saja yang mendiami negara kita ini ?

Indonesia didiami oleh bermacam-macam Sub Ras sebagai berikut:

  • Negrito, yaitu suku bangsa Semang di Semenanjung Malaya dan sekitarnya.
  • Veddoid, yaitu suku Sakai di Riau, Kubu di Sumatera Selatan, Toala dan Tomuna di
  • Neo Melanosoid, yaitu penduduk kepulauan Kei dan
  • Melayu, yang terdiri dari dua :
    • Melayu Tua (Proto Melayu), yaitu orang Batak, Toraja dan Dayak
    • Melayu Muda (Deutro Melayu), yaitu orang Aceh, Minang, Bugis/ Makasar, Jawa, Sunda,
  • Diferensiasi Suku Bangsa (Etnis)

Apa yang dimaksud dengan suku bangsa atau etnis itu ?

Menurut Hassan Shadily MA, suku bangsa atau etnis adalah segolongan rakyat yang masih dianggap mempunyai hubungan biologis. Diferensiasi suku bangsa merupakan penggologan manusia berdasarkan ciri-ciri biologis yang sama, seperti ras. Namun suku bangsa memiliki ciri-ciri paling mendasar yang lain, yaitu adanya kesamaan budaya. Suku bangsa memiliki kesamaan berikut :

  • Ciri fisik – kesenian
  • Bahasa daerah – adat istiadat

Suku bangsa yang ada di Indonesia antara lain :

  • di Pulau Sumatera : Aceh, Batak, Minangkabau, Bengkulu, Jambi,

Palembang, Melayu, dsb.;

  • di Pulau Jawa : Sunda, Jawa, Tengger, ;
  • di Pulau Kalimantan : Dayak, Banjar, ;
  • di Pulau Sulawesi : Bugis, Makasar, Toraja, Minahasa, Toli-toli,

Bolaang-Mangondow, Gorontalo, dsb.;

  • di Kep. Nusa Tenggara : Bali, Bima, Lombok, Flores, Timor, Rote, ;
  • di Kep. Maluku dan : Ternate, Tidore, Dani, Asmat,
  • Irian

Bagaimana dengan Anda ? Termasuk suku bangsa yang mana ? Apapun suku bangsa Anda tidak masalah. Yang penting kita semua adalah warga negara Indonesia yang baik. Perbedaan kita hanya perbedaan fisik semata, masih ingat bahwa perbedaan itu indah ?

  • Diferensiasi Klen (Clan)

Klen (Clan) sering juga disebut kerabat luas atau keluarga besar. Klen merupakan kesatuan keturunan (genealogis), kesatuan kepercayaan (religiomagis) dan kesatuan adat (tradisi). Klen adalah sistem sosial yang berdasarkan ikatan darah atau keturunan yang sama umumnya terjadi pada masyarakat unilateral baik melalui garis ayah (patrilineal) maupun garis ibu (matrilineal).

  • Klen atas dasar garis keturunan ayah (patrilineal) antara lain terdapat pada:
    • Masyarakat Batak (dengan sebutan Marga)
    • Marga Batak Karo : Ginting, Sembiring, Singarimbun, Barus,

                Tambun, Paranginangin;

  • Marga Batak Toba : Nababan, Simatupang, Siregar;
  • Marga Batak Mandailing : Harahap, Rangkuti, Nasution, Batubara,
  • Masyarakat Minahasa (klennya disebut Fam) antara lain : Mandagi, Lasut, Tombokan, Pangkarego, Paat,
  • Masyarakat Ambon (klennya disebut Fam) antara lain : Pattinasarani, Latuconsina, Lotul, Manuhutu,
  • Masyarakat Flores (klennya disebut Fam) antara lain :

Fernandes, Wangge, Da Costa, Leimena, Kleden, De- Rosari, Paeira.

  • Klen atas dasar garis keturunan ibu (matrilineal) antara lain terdapat pada masyarakat Minangkabau, Klennya disebut suku yang merupakan gabungan dari kampuang-kampuang. Nama-nama klen di Minangkabau antara lain : Koto, Piliang, Chaniago, Sikumbang, Melayu, Solo, Dalimo, Kampai,

Masyarakat di Flores, yaitu suku Ngada juga menggunakan sistem Matrilineal.

Suku-Batak-salah-satu-suku-di-Indonesia

Suku Batak salah satu suku di Indonesia yang memakai sistem patrilineal

  • Diferensiasi Agama

Menurut Durkheim agama adalah suatu sistem terpadu yang terdiri atas kepercayaan dan praktik yang berhubungan dengan hal-hal yang suci. Agama merupakan masalah yang essensial bagi kehidupan manusia karena menyangkut keyakinan seseorang yang dianggap benar. Keyakinan terhadap agama mengikat pemeluknya secara moral. Keyakinan itu membentuk golongan masyarakat moral (umat). Umat pemeluk suatu agama bisa dikenali dari cara berpakaian, cara berperilaku, cara beribadah, dan sebagainya.

Jadi,

Diferensiasi agama merupakan pengelompokan masyarakat berdasarkan agama/kepercayaannya.

  • Komponen-komponen Agama
    • Emosi keagamaan, yaitu suatu sikap yang tidak rasional yang mampu menggetarkan jiwa, misalnya sikap takut bercampur
    • Sistem keyakinan, terwujud dalam bentuk pikiran/gagasan manusia seperti keyakinan akan sifat-sifat Tuhan, wujud alam gaib, kosmologi, masa akhirat, cincin sakti, roh nenek moyang, dewa-dewa, dan
    • Upacara keagamaan, yang berupa bentuk ibadah kepada Tuhan, Dewa-dewa dan Roh Nenek
    • Tempat ibadah, seperti Mesjid, Gereja, Pura, Wihara, Kuil,
    • Umat, yakni anggota salah satu agama yang merupakan kesatuan sosial.
  • Agama dan Masyarakat

Dalam perkembangannya agama mempengaruhi masyarakat dan demikian juga masyarakat mempengaruhi agama atau terjadi interaksi yang dinamis. Di Indonesia, kita mengenal agama Islam, Katolik, Protestan, Budha dan Hindu. Disamping itu berkembang pula agama atau kepercayaan lain, seperti Khong Hu Chu, Aliran Kepercayaan, Kaharingan dan Kepercayaan-kepercayaan asli lainnya.

6 Agama Di Indonesia disertai dengan Kitab Suci, Tempat Ibadah ...

  • Diferensiasi Profesi (pekerjaan)

Profesi atau pekerjaan adalah suatu kegiatan yang dilakukan manusia sebagai sumber penghasilan atau mata pencahariannya.

Diferensiasi profesi merupakan pengelompokan masyarakat yang didasarkan pada jenis pekerjaan atau profesinya. Profesi biasanya berkaitan dengan suatu ketrampilan khusus. Misalnya profesi guru memerlukan ketrampilan khusus, seperti : pandai berbicara, suka membimbing, sabar, dsb.


Berdasarkan perbedaan profesi kita mengenal kelompok masyarakat berprofesi seperti guru, dokter, pedagang, buruh, pegawai negeri, tentara, dan sebagainya.

Perbedaan profesi biasanya juga akan berpengaruh pada perilaku sosialnya. Contohnya, perilaku seorang guru akan berbeda dengan seorang dokter ketika keduanya melaksanakan pekerjaannya.

  • Diferensiasi Jenis Kelamin

Jenis kelamin merupakan kategori dalam masyarakat yang didasarkan pada perbedaan seks atau jenis kelamin (perbedaan biologis). Perbedaan biologis ini dapat kita lihat dari struktur organ reproduksi, bentuk tubuh, suara, dan sebagainya. Atas dasar itu, terdapat kelompok masyarakat laki-laki atau pria dan kelompok perempuan atau wanita.

  • Diferensiasai Asal Daerah

Diferensiasi ini merupakan pengelompokan manusia berdasarkan asal daerah atau tempat tinggalnya, desa atau kota. Terbagi menjadi:

  • masyarakat desa : kelompok orang yang tinggal di pedesaan atau berasal dari desa;
  • masyarakat kota : kelompok orang yang tinggal di perkotaan atau berasal dari kota.

Perbedaan orang desa dengan orang kota dapat kita temukan dalam hal-hal berikut ini : – perilaku

  • tutur kata
  • cara berpakaian
  • cara menghias rumah,
  • Diferensiasi Partai

Demi menampung aspirasi masyarakat untuk turut serta mengatur negara/ berkuasa, maka bermunculan banyak sekali partai. Diferensiasi partai adalah perbedaan masyarakat dalam kegiatannya mengatur kekuasaan negara, yang berupa kesatuan-kesatuan sosial, seazas, seideologi dan sealiran.

Pada Pemilu tahun 1999 yang lalu terdapat 48 partai, pada Pemilu tahun 2004 mungkin jumlah partai sudah bertambah lebih banyak. Nah, Anda telah menyelesaikan seluruh materi pada kegiatan belajar 1. Semoga Anda sudah paham benar dengan bahasan mengenai diferensiasi sosial ini. Nah….baiklah kita dalami bahasan itu dengan mengerjakan tugas/ latihan berikut.

Contoh Diferensiasi Sosial

Dari pembahasan diatas kita bisa sampaikan contoh diferensiasi sosial dalam masyarakat kita. Adapun contoh tersebut dapat dilihat di bawah ini:

  • Penggolongan masyarakat karena perbedaan fisik yang kemudian dikenal dengan berbagai ras seperti Mongoloid, Negroid, Kaukasoid, dsb.
  • Penggolongan masyarakat karena perbedaan status sosial dapat kita lihat pada: Kehidupan bermasyarakat di desa seorang pamong desa akan memiliki status sosial berbeda dengan masyarakat biasa hal ini terjadi karena jabatan atau kekuasaan yang berbeda pula.
  • Penggolongan masyarakat karena ciri budaya dapat kita lihat pada keanekaragaman suku di Indonesia seperti suku Minangkabau, Jawa, Toraja Banjar, Dayak, dsb.

Perbedaan Diferensiasi dengan Stratifikasi

Sebelum kita mempelajari stratifikasi sosial secara khusus pada modul mendatang, dengan melihat tabel di bawah ini secara tegas dapat kita bedakan antara diferensiasi sosial dengan stratifikasi sosial.

Perbedaan-Diferensiasi-dengan-Stratifikasi


Pengertian, Ciri-Ciri, Jenis, dan Contoh-Contoh Diferensiasi Sosial Pengertian, Ciri-Ciri, Jenis, dan Contoh-Contoh Diferensiasi Sosial Reviewed by Muhammad Khairadhi on June 04, 2020 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.